Pilihan harga Box Culvert yang kami tawarkan ini merupakan bagian dari penawaran kami sebagai supplier dan pabrik yang dapat kami distribusikan untuk wilayah yang ada di Indonesia.
Box culvert adalah salah satu pilihan dari banyaknya produk beton pracetak masa kini. Penggunaannya adalah sebagai saluran air. Besar kecilnya saluran akan mempengaruhi debit air. Maka dari itulah, jenis penampang ini dipesan dengan berbagai ukuran sesuai dengan kebutuhan konstruksi di lapangan.
Sebagai bahan pertimbangan Anda, berikut ini rincian penawaran dari kami produk precast untuk saluran dalam tanah yang dapat kami jual
Daftar Harga Box Culvert Saluran Drainase Tertutup
NO. | UKURAN BOX CULVERT | HARGA PER PCS |
---|---|---|
1 | Box Culvert 400 x 400 x 1000 | IDR 805.000 |
2 | Box Culvert 400 x 600 x 1200* | IDR 1.087.000 |
3 | Box Culvert 500 x 500 x 1000 | IDR 1.095.000 |
4 | Box Culvert 600 x 600 x 1000 | IDR 1.299.000 |
5 | Box Culvert 800 x 800 x 1000 | IDR 2.027.000 |
6 | Box Culvert 1000 x 1000 x 1000 | IDR 2.815.000 |
7 | Box Culvert 1000 x 1000 x 1000 LD | IDR 2.268.000 |
8 | Box Culvert 1200 x 1200 x 1000 | IDR 3.825.000 |
9 | Box Culvert 1400 x 1400 x 1000 | IDR 5.184.000 |
10 | Box Culvert 1400 x 1400 x 1000 LD | IDR 3.938.000 |
11 | Box Culvert 1500 x 1500 x 1000 | IDR 5.715.000 |
12 | Box Culvert 1800 x 1800 x 1000 | IDR 7.262.300 |
13 | Box Culvert 2000 x 1000 x 1000 | IDR 6.414.700 |
14 | Box Culvert 2000 x 2000 x 1000 | IDR 9.015.000 |
15 | Box Culvert 3000 x 3000 x 1200 | IDR 21.115.000 |
Penawaran harga box culvert di atas masih dapat anda negosiasi dengan kami, untuk mendapatkan penawaran terbaik silakan hubungi kami
Apa Keunikan Box Culvert Dibandingkan Beton Precast Lainnya?
Produk beton precast untuk gorong-gorong banyak sekali ragamnya. Ada beton U Ditch, buis beton dan yang tidak kalah populer adalah Box culvert. Masing-masing produk memiliki keunggulan dan karakter tersendiri sesuai dengan tujuan penggunaannya.
Pemilihan jenis dan bentuk dari saluran ini berdasarkan pada kondisi tanah dan juga kecepatan abrasi air. Jumlah debit air yang akan disalurkan juga mempengaruhi pemilihan beton pracetak untuk gorong-gorong.
Box culvert sendiri merupakan saluran gorong-gorong yang dilengkapi dengan tulangan. Bentuknya kota seperti halnya namanya. Terdapat sambungan pada setiap produknya yang tetbagi pada setiap segmen. Hal inilah yang membuatnya kedap air.
Gorong-gorong atau yang disebut dengan culvert ini dibuat sedemikian rupa sehingga mampu melewatkan debit banjir dari daerah pengaliran. Umumnya, saluran ini diperuntukkan untuk jenis aliran permukaan bebas. Pemasangan gorong-gorong adalah dengan posisi melintang dan ditempatkan di bagian bawah badan jalan.
Fungsi gorong-gorong ini ada dua. Yang pertama adalah untuk mengalirkan air yang ada pada bak penampung. Yang kedua adalah untuk mengalirkan air alam maupun sungai kecil.
Box culvert umumnya digunakan sebagai saluran drainase. Untuk ukuran yang besar bisa digunakan sebagai jembatan karena memiliki mutu yang baik.
Ukuran Standar Gorong-Gorong untuk Saluran Air
Ada banyak jenis gorong-gorong, termasuk pipa beton, dan Box culvert. Dimensi yang digunakan minimal adalah 80 cm dimana saluran tidak akan mudah tersumbat dan akan memudahkan dalam pemeliharaan saluran nantinya. Selain itu, ukuran standar lainnya adalah 100, 120 cm yang bisa ditentukan sesuai dengan kebutuhan dilapangan.
Keuntungan Menggunakan Box Culvert Sebagai Saluran Gorong-Gorong
Jenis saluran yang satu ini tentu memiliki berbagai kelebihan. Karena itulah, produk ini banyak dipilih untuk ditempatkan di berbagai lokasi konstruksi. Beberapa kelebihan tersebut adalah sebagai berikut :
- Umumnya tidak ditemui kendala dalam menampung debit rencana yang besar
- Pemeliharaan mudah dan awet
- Pengecoran bisa dilakukan di lokasi pengerjaan gorong-gorong tergantung pada lokasi pengerjaan
- Dapat dilalui oleh kendaraan berat karena kokoh
Kekurangan Box culvert sebagai Gorong-Gorong
Penggunaan jenis beton precast ini juga tak lepas dari beberapa kekurangan, seperti halnya sebagai berikut :
- Pengerjaan perlu dilakukan oleh petugas yang berpengalaman
- Pengerjaan dilakukan dengan pengawasan yang ketata agar hasilnya presisi dan kokoh terutama pada sambungannya
- Kemungkinan sulit mendapatkan material yang dibutuhkan pada wilayah terpencil
- Agar bisa digunakan, terutama untuk dilalui kendaraan maka perlu menunggu proses pengeringan sesuai ketentuan umur beton
Produk beton preacat ini sendiri memiliki beberapa tipe. Ada tipe single, double hingga triple. Penggunaannya disesuaikan dengan kondisi pekerjaan dilapangan.
Box Culvert sebagai Beton Precast
Untuk saluran gorong-gorong, Box culvert menjadi salah satu pilihannya dibandingkan dengan membangun saluran secara manual. Produk ini merupakan beton dari hasil campuran semen, air, agregat yang kadang ditambah dengan bahan kimia tambahan dengan perbandingan tertentu.
Sebagai beton precast, Box culvert memiliki berbagai kelebihan seperti halnya beton pada umumnya. Yang pertama adalah mudahnya diproduksi karena banyaknya bahan baku yang tersedia di pasaran. Beton sendiri merupakan material yang tidak mudah aus dan tahan akan kebakaran sehingga perawatannya mudah.
Akan tetapi, beton juga memiliki kekurangan berupa kuat tariknya yang rendah. Namun hal ini bisa atasi dengan diberikannya baja tulangan pada beton precast.
Aplikasi RCBC untuk Berbagai Proyek yang Anda Miliki
Box culvert adalah material yang banyak diaplikasikan untuk proyek gorong-gorong. Konstruksi ini merupakan bangunan yang dibuat di bawah jalan, jalan kereta api, tanggul-tanggul dan jalur penghubung yang penempatannya di bawah tanah. Contoh lain aplikasi produk beton precast ini adalah untuk saluran air, jalan lintasan, kabel telepon, pipa gas dan juga pipa kabel. Dengan aplikasi Box culvert sendiri maka bisa meminimalisir masuknya sampah maupun meminimalisir kontak dengan benda di atasnya aliran air bisa mengalir dengan lebih baik lagi.
Dalam pembuatannya, selain memperhatikan bahanyang terbaik, diperlukan juga pertimbangan dalam beban lalu lintas maupun beban truk. Hal ini dikarenakan fungsi utama dari beton precast ini adalah sebagai saluran yang bisa dilewati oleh kendaraan. Aplikasinya juga diperuntukkan untuk ditempatkan di area bawah tekanan tanah maupun yang lainnya.
Cara Memilih Distributor Box Culvert yang Terbaik untuk Anda
Ada banyak pertimbangan dalam memilih produk box culvert maupun yang lainnya. Hal ini tentu akan berpengaruh pada hasil konstruksi maupun dalam hal budgetting yang Anda miliki. Karena itulah, penting sekali untuk memilih produk terbaik. Beberapa hal ini bisa Anda pertimbangkan saat memilihnya :
- Pesan di distributor terpercaya
Pembelian produk precast biasaya melalui pemesanan terelbih dahulu. Karena itulah, Anda bisa mendapatkan produk yang sesuai dengan kondidi lapangan. Misalnya adalah ukuran dan mutu betonnya.
Memesan di distributor terpercaya adalah hal wajib yang Anda lakukan. Hal ini karena akan ada kepastian produk jadi tepat waktu sesuai dengan yang Anda pesan baik kuantitas maupun kualitasnya.
- Pertimbangkan harga
Harga menjadi hal penting karena harus menyesuaikan dengan budget proyek yang dimiliki. ketahui pula apakah harga yang ditawarkan sudah termasuk ongkos transportatsi atau belum. Selain itu, Anda juga harus mempersiapkan budget untuk alat berat yang dibutuhkan.
- Tentukan kualitas dan mutu beton
Setiap proyek mmerlukan mutu beton berbeda sesuai kegunaannya di lapangan. Hal ini juga dipengaruhi oleh lalu lintas yang akan memberikan tekanan pada Box culvert atau gorong-gorong yang dibangun.
Beberapa hal di atas bisa jadi pertimbangan dalam membeli dan memesan produk Box culvert sesuai kebutuhan Anda. Aplikasinya bisa membuat pekerjaan selesai lebih cepat dibandingkan dengan cor manual. Namun, sediakan tukang atau tenaga yang berpengalaman untuk memastikan pemasangan produk beton ini sempurna.
Untuk proyek yang harus selesai lebih cepat, beton precast memang selalu menjadi pilihan. Ketika produk sudah jadi dan matang, maka akan langsung dikirimkan ke lokasi konstruksi. Hal inilah yang akan menguntungkan Anda dan menghindari kemacetan saat produk di pasang di area yang ramai lalu lintasnya.
Selain Box culvert, ada pula pilihan beton precast lain. Contohnya adalah busi beton, U dicth yang bisa juga menjadi pilihan untuk saluran atau gorong-gorong. Bagaimana Anda menentukan pilihan terbaik? Caranya adalah dengan melihat kondisi lapangan dan proyek yang diperlukan. Lihat pula budget yang tersedia untuk fungsi gorong-gorong yang maksimal.
Demikianlah informasi mengenai penawaran harga box culvert bagi Anda yang sedang maupun akan mengerjakan proyek drainase dengan menggunakan produk precast ini.
Ulasan
Belum ada ulasan.